Root Samsung Galaxy Fame GT-S6810 - Hai sobat! Seperti yang kita ketahui, sekarang ini banyak orang yang sudah memiliki ponsel smartphone android, terutama yang bermerk
samsung.
Samsung Galaxy Fame ialah salah satu dari merk
samsung yang telah menjadi ponsel smartphone.
Pada artikel yang sekarang ini akan dibagikan cara untuk root ponsel samsung galaxy fame gt-s6810.
Bagi yang ingin tau caranya, ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pertama, siapkan dahulu file yang akan kita pakai berikut ini
Odin v3.07
Download Sekarang!CWM 6.0.4.6 FinalDownload Sekarang!Samsung USB Drivers v1.5.25Download Sekarang!SuperSU v1.93Download Sekarang!- Setelah semua file telah kalian dapatkan, lalu matikan antivirus yang ada terlebih dahulu pada komputer kalian (disable)
- Installkan Samsung USB Drivers v1.5.25 pada komputer kalian
- Kemudian ekstrak file CWM 6.0.4.6 Final dan ekstrak juga file Odin v3.07 lalu jalankan aplikasi Odin di komputer
- Sekarang beralih ke settingan ponsel, pastikan ponsel dalam keadaan mati lalu hidupkan dengan menekan dan menahan tombol Volume Down + Home + Power secara bersamaan hingga muncul warning, apabila sudah muncul warning maka tekan tombol Volume Up untuk masuk Download Mode
- Pada saat sudah masuk Download Mode, hubungkan ponsel ke komputer menggunakan kabel data
- Cek pada Odin dan tunggu hingga Odin mendeteksi ponsel kalian dan ditandai dengan status port yang terbaca pada ID:COM
- Jika Odin telah membaca ponsel kita, lalu setting odin tersebut dengan menghilangkan tanda ceklis pada pilihan Auto Reboot, Re-partition dan F.Reset Time
- Lalu klik pada PDA kemudian cari dan pilih file recovery.tar.md5 yang ada didalam CWM yang tadi diekstrak
- Setelah itu klik Start untuk memulai proses
- Apabila proses sudah selesai maka ponsel sudah terpasang CWM
- Sekarang berlanjut dan install CWM ke cara root nya
- Copy atau pindahkan file SuperSU ke memory card ponsel (saya sarankan simpan diluar saja)
- Pastikan ponsel dalam keadaan mati, lalu hidupkan dengan menekan dan menahan tombol Volume Up + Home + Power secara bersamaan untuk masuk ke mode recovery
- Pada mode recovery, pilih Advanced - Reboot recovery - Yes - Root device (maka ponsel akan restart dan kembali ke mode recovery)
- Sekarang, pilih Install zip - Choose zip from /external_sd - lalu cari dan pilih SuperSU.zip yang tadi telah disiapkan, lalu pilih Yes kemudian Install SuperSU.zip
- Jika sudah maka reboot system terlebih dahulu pada ponsel kalian
- Maka ponsel samsung galaxy fame sudah di root
- Untuk cara mengeceknya bisa dilihat diartikel yang berjudul Cara Cek Status Root Smartphone Android